Jumat, 26 Juni 2015

PEMKAB SORONG APRESIASI KEGIATAN PERINGATAN HARI ANTI NARKOBA INTERNASIONAL

Pemerintah daerah Kabupaten Sorong Apresiasi pelaksanaan kegiatan peringatan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) tahun 2015 di Alun alun Aimas yang dilaksanakan oleh pemerintah provinsi Papua Barat. Jumat (26/6)

Selasa, 23 Juni 2015

GOW KABUPATEN SORONG MENERIMA 1 UNIT MOBIL



Pemerintah sebagai pelayan masyarakat bertugas memberika pelayanan yang maksimal dan juga mendorong kesejahteraan masyarakat. Untuk mencapai hal itu pemerintah tidak dapat bekerja sendiri oleh sebab itu lembaga atau organisasi masyarakat maupun pemerintah juga dapat membantu tugas pemerintah itu. Salah satu organisasi yang turut serta membantu pemerintah dalam hal melakukan kegiatan-kegiatan memberdayakan masyarakat. karena itu pada kesempatan Rabu 24 Juni 2015 Pemerintah Kabupaten Sorong melaluai Sekeraris Daerah Kabupaten Sorong DR. Ir Albertho H Solossa, MSi menyerahkan bantuan 1 unit mobil kepada ketua GOW Kabupaten Sorong Ny. Rosmini Suka Harjono guna kelancara operasional kegiatan GOW.

Senin, 22 Juni 2015

BUPATI SORONG PIMPIN RAPAT KOORDINASI BERSAMA PIMPINAN SKPD

Bupati Sorong Dr. Drs. Stepanus Malak, MSi memimpin Rapat Koordinasi dengan Para Pimpinan SKPD di lingkungan pemerintahan Kabupaten Sorong pada Senin 22 Juni 2015 bertempat di ruang rapat Bappeda Kabupaten Sorong.

Rabu, 17 Juni 2015

PENYERAHAN ASSET AKAN SEGERA DILAKUKAN SETELAH ADANYA KELENGKAPAN DOKUMEN


Aimas -  Wakil Bupati Sorong, Suko Harjono, S,Sos.,M,Si., mengemukakan, terkait dengan pertemuan antara pemkab Sorong dengan Pemerintah Kota Sorong menyangkut rencana penyerahan asset gedung Diklat, ada kesepakatan yang sangat luar biasa, karena Walikota sangat merespon dengan baik, ujarnya. Rabu (06/5)

Tetapi kita tetap mengacu pada aturan, yaitu Peraturan Menteri (Permen) nomor 39 tahun 2011 dan Permendagri nomor 29 tahun 2009 harus dilaksanakan, oleh karena itu perlu ada tahapan-tahapan yang akan dilakukan sebelum kita serahkan,

BKD KABUPATEN SORONG RAIH PIAGAM PENGEMBANGAN ASN TERBAIK BKN AWARD 2015

Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Sorong meraih BKN Award 2015, dengan meraih peringkat satu untuk kabupaten/kota tingkat nasional, kategori Pengembangan SDM Aparatur Sipil Negara terbaik di Bidang Kepegawaian. Sementara peringkat kedua diraih oleh BKD Kota Denpasar, dan BKD Kabupaten Bantaeng menduduki di posisi ketiga.

PERINGATAN HUT KABUPATEN SORONG KE- 48 BERLANGSUNG MERIAH

Aimas-Bertempat di alun alun Aimas 15 Juni 2015 dilaksanakan upacara peringatan HUT Kabupaten Sorong Ke- 48, HUT Kabupaten Sorong Tahun 2015 ini mengangkat Tema “Membangun Dengan Hati Meningkatkan Profesionalisme Aparatur Sipil Negara Menuju Tatanan Kehidupan Masyarakat Kabupaten Sorong Yang Sejahtera”
Bertindak sebagai inspektur upacara, Bupati Kabupaten Sorong DR. Drs. Stepanus Malak, M.Si dalam arahannya Bupati mengajak seluruh jajarannya agar lebih semangat melaksanakan tugas, bekerja optimal dan mampu mengatasi berbagai macam persoalan. Bupati Sorong juga mengajak semua elemen menjaga kebersamaan sebagai upaya mewujudkan pembangunan yang menuju ke arah kesejahteraan masyarakat.

Selasa, 02 Juni 2015

SEKDA KABUPATEN SORONG MEMBUKA TURNAMEN SEPAK BOLA BUPATI CUP 2015

Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kabupaten Sorong yang ke-48 dilaksanakan berbagai kegiatan perlombaan maupun pertandingan yang melibatkan seluruh masyarakat yang ada di kabuaten Sorong.

Salah satu kegiatan pertandingan yang dilakukan adalah Turnamen Sepak Bola Piala Bupati Sorong. Turnamen yang diikuti oleh 19 Distrik di Kabupaten Sorong ini dilaksanakan di stadion kebanggaan masyarakat sorog raya yaitu stadion Wombik. Sekertaris Daerah kabupaten sorong Dr Ir Albertho H Solossa, M.Si dalam Sambutannya sebelum membuka dengan resmi turnamen ini menyampaikan bahwa selama ini kita belum pernah menyaksikan pertandingan Sepak Bola di Kabupaten Sorong oleh sebab itu pada kesempatan ini dirinya menyampaikan bahwa Sepak Bola menjadi salah satu kegiatan yang penting dalam menyambut HUT kabupaten sorong ini.